Keberangkatan SSB GAS U-9 Wakili Aceh ke Yogyakarta Dilepaskan Wakil Bupati Bireuen

NET ATJEH, BIREUEN --- Wakil Bupati Bireuen, Dr. H. Muzakkar A Gani, SH., M.Si, melepaskan klub sepakbola SSB Gandapura Association Soccer (GAS) U-9, asal Kecamatan Gandapura Kabupaten Bireuen, ke Yogyakarta Minggu.(3/ 9/ 2017) Malam di Pendopa Bupati.

SSB GAS U-9 ini, mewakili Provinsi Aceh, mengikuti ajang Turnamen Piala Menpora 2017, yang digelar mulai 8-10 September 2017, di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pada kesempatan itu, Muzakkar mengapresiasi dan mengucapkan selamat kepada para pemain yang akan berangkat bertanding mewakili Provinsi Aceh.

"Ini merupakan sebuah kebanggaan bagi Kabupaten Bireuen dapat mewakili Aceh mengikuti Turnanen Piala Menpora, Daerah Istimewa Yogyakarta," Sebutnya.

Lanjut Wakil Bupati Bireuen, berpesan dan mengingatkan kepada para pemain agar tetap semangat dan berjuang semaksimal mungkin, agar bisa menjadi yang terbaik.

Disaat bertanding supaya selalu menjaga kekompakan, bermain secara Fair Play, jangan emosi atau tidak bermain kasar karena itu akan merugikan Tim, ikuti intruksi dari pelatih. 

"Kepada official, supaya benar-benar bertanggungjawab penuh terhadap mereka, karena mereka masih dibawah umur, jaga mereka sebaik-baiknya, baik dari segi kesehatan dan makanan, jangan ada yang berpisah diantara mereka,"pesan Muzakkar

Sementara itu, manajer tim Muhammad Nizar menjelaskan, tim SSB GAS U-9 Kecamatan Gandapura, bertolak ke Yogyakarta, terdiri dari 10 orang pemain dan 6 orang official.

Mereka mewakili Provinsi Aceh, untuk mengikuti Turnanen Piala Menpora, ada 26 klub mewakili dari 26 provinsi di Indonesia ikut serta dalam ajang ini, turnamen ini di gelar mulai 8-10 September 2017, ujar. M.Nizar. 

Dijelaskan, Tim SSB GAS U-9 ini, mewakili Provinsi Aceh, setelah menjadi juara di pertandingan zona Aceh, yang digelar pada 2-6 Juli 2017 lalu, di Stadion PT Arun.

"Mohon doa dan dukungan dari masyarakat Aceh umumnya dan masyarakat Kabupaten Bireuen khususnya, supaya anak-anak kita ini, dapat memperoleh prestasi terbaik sehingga dapat mengharumkan nama daerah di kancah nasional," sebutnya.

Pada pelepasan itu turut dihadiri diantaranya, anggota DPRK Bireuen Ismail Adam, Kadisdikpora Bireuen diwakili Kabid Pemuda dan Olahraga Almuttaqin M.Pd, Pengurus SSB Gandapura Association Soccer, para orang tua pemain dan serta undangan lainnya. (MS)

Postingan Lama
Postingan Lebih Baru