Bireuen
FKMB Dukung Penuh Pembebasan Lahan Untuk Pembangunan IPDN di Bireuen
NET ATJEH, BIREUEN --- Forum Komunikasi Mahasiswa Bireuen (FKMB) Kabupaten Bireuen sangat mendukung langkah pemerintah daerah yang telah mengalokasikan anggraan untuk pembebasan lahan pembangunan gedung IPDN di Bireuen, selasa (16 Januari 2018).
Anggaran yang dimasukkan dalam Pendapatan dan Belanja daerah Kabupaten (APBK) bireuen tahun 2018 tersebut, guna untuk pembebasan lahan kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), yang akan dibangun di kabupaten bireuen.
Kabid Hukum dan HAM FKMB Apri Yurandi kepada media ini, mengatakan, kami dari FKMB mendukung penuh langkah pemerintah bireuen, terkait dianggarkan dana untuk pembebasan lahan kampus IPDN tersebut, seperti kata wakil ketua DPRK Bireuen, Athaillah M. Saleh tersebut.
Tetapi jangan di anggarkan oleh pemerintah daerah semuanya, juga minta tambahan dari pemerintah provinsi Aceh, berhubung juga dikabupaten bireuen masih banyak rumah kaum duafa yang membutuhkan anggaran untuk merehap rumah dan membangun rumah bagi mereka yang memang tidak layak dihuni rumah lagi sebutnya.
Lanjutnya, Semoga pihak yang akan menangani masalah pembebasan lahan untuk pembangunan kampus IPDN tidak ada permainan anggaran di tahun ini.
di samping itu kami mendukung sepenuhnya kegiatan tersebut, dan juga kami selalu akan memantau kegiatan pembebasan lahan pembangunan kampus IPDN nantinya agar tidak ada permainan kong kali kong dikemudian hari, maupun lahir rentenir, kami tetap mengkritik bila tidak sesuai dengan kenyataan pembebasan lahan tersebut kedepan, tuturnya.(MS)
Via
Bireuen