News
Kategori Youth Leaders and Student Aktivist Frazi Award Diraih Pemuda Pidie
NET ATJEH, BANDA ACEH --- Mahzal Abdullah adalah seorang anak dari kalangan keluarga bisa dikatakan kurang mampu dari Gampoeng Teungoeh Baroh, Pidie yang Lahir pada 8 Februari 1993 silam.
Sadar akan latar belakangnya, perlu kerja keras dan belajar giat sehingga lulus dan menyelasaikan Sarjana Pendidikan S1 nya di Universitas Jabal ghafur Sigli, bercita-cita ingin melanjutkan S2 nya insya Allah tahun ini.
Mahzal Abdullah dikenal dengan karakter yang lemah lembut dalam mendidik dan keras dalam komitmen bersikap. Ia masih berstatus mahasiswa Universitas Jabal Ghafur Sigli dan juga masih aktif sampai sekarang di Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Sigli.
Penyerahan The Frazi Award 2018 diserahkan langsung oleh H. Fachrul Razi, MIP, Minggu 14 Januari 2018, di Auditorium Akademik Center Dayan Dawood Unsyiah Banda Aceh.
Penerima Award dengan kategori "Youth Leaders and Student Aktivist" itu diberikan lantaran sepak terjang Mahzal Abdullah selama ini mengayomi Sahabat Mahasiswa, Kader HMI Cabang Sigli, Pemuda dan selalu memberikan hal positif untuk kepentingan masyarakat umum Pidie dan Aceh tentunya.
"Alhamdulillah Award ini persembahkan untuk teman-teman pengurus Sekolah Pemimpin Muda Aceh (SPMA) Pidie dan Kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang ada di pidie jaya dan Pidie, Ayo kita bergerak bersama Demi Pemuda Peradaban," serunya.
Mahzal Abdullah juga mengapresiasi atas terselenggaranya SPMA yang berada dibawah payung The Frazi Foundation sangat memotivasi Pemuda Aceh dalam merebut Optimis Aceh Gemilang. (r)
Via
News