News
Ketua DPP LSM JARA Terima The Frazi Award 2018
NET ATJEH, BANDA ACEH --- Iskandar merupakan seorang anak petani yg berasal dari desa leuhob kecamatan peukan baro Kabupaten Pidie. Anak dari pasangan Abd.Rahman dan ibunya Cek Mah.
Sosok Iskandar merupakan seorang anak yang ramah, kritis, optimis, suka berorganisasi dan ber jiwa besar serta sering mengalah untuk kebaikan orang banyak, cetus sahabat dekatnya Akram.
Sejak SMA sudah mulai bergabung dengan organisasi, saat Remaja mengikuti Leadership Basic Training Pelajar Islam Indonesia (PII) di mereudu, pijay.
Dalam kesehariannya selalu merendahkan hati dan sering di ejek kawan, namun hanya membalas dengan senyuman. Setamat SMA N1 Sigli tahun 2006, ia melanjutkan pendidikan S1 Fkip Biologi di universitas Jabal Ghafur.
"Saat kuliah saya juga mulai belajar berorganisasi, mengikuti Diklatsar KSR PMI Cabang Pidie di Tangse, mengikuti LK 1 HMI cabang Sigli tahun 2006 di SMKN 1 Sigli bersama Teuku Syahwal," ujarnya..
Saat ini menjabat ketua DPD KNPI pidie periode 2017-2020, tercatat sebagai dosen pada unigha pidie, menjadi Pengurus Himbio Unigha, menjadi pengurus Pema Unigha, wakil sekretaris bidang PK dan OKP DPD KNPI pidie periode 2017-2020. Sapma Pemuda Pancasila Kabupaten Pidie, Alumni SPMA pidie.
Setelah selesai kuliah mulai terlibat dalam berbagai kegiatan sosial baik di PMI maupun di organisasi lainnya. Terpikir di benaknya bagaimana untuk bisa membantu orang lain dan menyuarakan asprasi rakyat miskin yang tertindas tanpa intervensi pihak lain.
Pada tahun 2014 mendirikan Lembaga bersama aktivis SAPMA pemuda Pancasila Kabupaten pidie, bersama susandri dan sri wahyuni, yang diberi nama Lembaga Swadaya Masyarakat Jaringan Aspirasi Rakyat Acheh ( LSM -JARA) agar lebih leluasa menyuarakan aspurasi rakyat aceh tanpa intevensi orang lain.
Mengikuti kegiatan deklerasi GERTAS Aceh pada saat yang bersamaan melihat puluhan anak disabilitas yang datang ke acara tersebut dengan berbagai kekurangan fisik maupun mental, mulai menangis melihat penderitaan mereka saat mengikuti kegiatan tersebut. Sepulang dari situ berdiskusi dengan teman bagaimana kita juga bisa bantu anak disabilitas di kabupaten pidie, bersama pendamping pkh pidie.
"Kami mengumpulkan dana untuk membeli kursi roda bagi anak disabilitas di desa beureu-eh kecamatan mutiara barat yang merupkan desa binaan kak maulina. Alhamdulillah, sukses," ujarnya.
Kemudian kami melanjutkan membantu kursi roda ke 2 dari donatur kanda Fachrurrazi senator Aceh juga pendiri SPMA, kemudian menyalurkan ke kembang tanjong dan mengajak ibu bupati Syarifah Ahmad (Alm) dan ibu wakil bupati pidie wikan, setelah itu kami kembali mengalang dana dari donatur alhamdulillah bisa terbatu kursi roda ke 3 ke desa puuk aree, juga bisa bantu kursi roda ke kecamatan padang tiji.
Kemudian kami juga terlibat langsung bersama ibu bupati Syarifah Ahmad (alm) dan ibu wakil bupati Pidie mengunjungi dan membantu anak kangker yang ada di kecamatan padang tiji dan RSU zainal Abudin Banda Aceh yang merupakan putra pidie.
Akibat fokus menajalankan kegiatan sosial tanpa mengenal waktu dan tempat untuk membatu mereka Alhamdulillah saya menadapatkan sebuah penghargaan Youth Leaders and Sosial Volunteer (relawan sosial)
Penyerahan The Frazi Award 2018 diserahkan langsung oleh H. Fachrul Razi, MIP, Minggu 14 Januari 2018, di Auditorium Akademik Center dayan Dawood unsyiah, Banda Aceh.
Penerima award dengan kategori "Youth leaders and Sosial Volunteer itu diberikan lantaran sepak terjang ketua DPP LSM JARA Iskandar Ar. Rahman S.Pd selama ini fokus pada Gerakan peduli anak disabilitas, seribu kursi roda untuk Aceh khususnya kabupaten pidie.
Ini semua berkat dukungan orangtua, guru saya, pengurus Lsm Jara, sahabat dan teman seperjuangan. Mohon doa dan dukungannya untuk melanjutkan tugas mulia ini. (MS)
Via
News