Tokoh Muda Pidie Dapat Penghargaan The Frazi Award 2018

NET ATJEH, PIDIE --- Zulkifli adalah seorang anak kedua dari Bunyamin Ismail dan mardhiana hamzah yang dibesarkan disebuah desa yang bernama gintong kecamatan Grong-grong, Pidie dalam kalangan keluarga bisa dikatakan miskin dan kurangnya pendidikan.

Sadar akan latar belakangnya, perlu kerja keras dan belajar giat sehingga lulus menjadi magister ilmu administrasi publik di sosial politik universitas iskandarmuda Banda Aceh.

Teman teman biasa memanggil dengan sebutan Doli, entah kenapa nama itu menjadi pangilan bagi dirinya.

Doli dikenal dengan karakter yang keras dan suka sekali dengan aksi massa disaat dia aktif sebagai mahasiswa universitas jabal ghafur sigli.

Penyerahan The Frazi Award 2018 diserahkan langsung oleh H. Fachrul Razi, MIP, Minggu 14 Januari 2018, di Auditorium Akademik Center dayan Dawood unsyiah, Banda Aceh.

Penerima award dengan kategori "Youth leaders and Political education itu diberikan lantaran sepak terjang Doli selama ini menganyomi teman teman pemuda dan selalu memberikan pandangan politik yang sehat dan jujur bagi teman teman mahasiswa.

"Apabila kita yang baik dan bersih apatis terhadap politik masa kini, maka jangan salahkan siapa siapa jika rakyat itu dipolitisasi oleh bandar narkoba, dan kita dipimpin oleh orang orang yang kita anggap tidak sepantas," cetus mantan ketua relawan Sarjani jilid II tersebut.

Doli yang dikenal disemua jejaring social dengan zulkifli BI itu salah satu inisiator pembentukan BEM se-Aceh pada saat menjadi sekretaris jenderal pemerintah mahasiswa Jabal ghafur.

Kader himpunan mahasiswa islam (HMI) cabang Sigli dengan selesai semua jenjang training itu sekarang aktif sebagai dosen univesitas jabal ghafur sigli, KNPI Pidie dibawah kepemimpinan teuku syawal, dan SPMA Pidie yang didirikan oleh senator Fachrul Razi MIP. (Kh)

Postingan Lama
Postingan Lebih Baru