Jadi Caleg DPR-RI, Ferri Munandar Minta Restu Abu Paya Pasi

NET ATJEH, ACEH TIMUR - Tokoh muda Aceh, Ferri Munandar bersama PA/KPA Sagoe Julok Wilayah Peureulak melakukan silaturrahmi ke Dayah Bustanul Huda di Desa Alue Cek Doi, Kecamatan Julok, Kabupaten Aceh Timur, Selasa 27 Januari 2017.

Kedatangan Ferri Munandar, sosok pemuda kelahiran Julok ini yang didampingi Panglima Julok Irwanda dan sejumlah KPA itu disambut langsung oleh Tgk HM Ali atau yang lebih dikenal dengan Abu Paya Pasi selaku pimpinan Dayah.

Selain bersilaturrahmi dengan Abu Paya Pasi, Ferri Munandar juga meminta doa dan restu ulama kharismatik Aceh berkaitan dengan pencalonannya DPR-RI dari dapil 2 Aceh, Fraksi Partai Gerindra pada Pileg 2019 mendatang.

Kedatangan Ferri Munandar disambut baik oleh Abu Paya Pasi dan juga mendapat restu dari ulama karismatik Aceh itu.

"Ferri Munandar dan PA/KPA Sagoe Julok jak lake restu Abu Paya Pasi  Insyaallah akan ikut dalam pemilu 2019 dan Abu mengatakan mendukung sepenuhnya untuk Ferri semoga berkah Amin" Tulis Tgk Mahdi di dinding FBnya pada Kamis  (22/02) lalu. (*)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru