Pidie Jaya
7 Peserta GTK dari Pidie Jaya Mewakili Aceh ke Tingkat Nasional
PIDIE JAYA --- Ajang Lomba Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) berprestasi digelar oleh Dinas pendidikan (Disdik) Propinsi Aceh pada 6 Mai 2018 di Banda Aceh dan tim dari pidie jaya lolos ke tingkat nasional.
Peserta dari Kabupaten Pidie Jaya yang ikut dalam Lomba bergengsi di dunia pendidikan berjumlah 9 orang 7 Peserta berhasil membawa nama Harum Pidie Jaya dan dinyatakan lolos untuk lomba ke tingkat Nasional nantinya.
Mereka dinyatakan akan mewakili Aceh untuk mengikuti Lomba Tingkat Nasional nantinya. "Alhamdullilah Atas Izin ALLAH kerja keras peserta dan Tim bisa meraih Prestasi yang membanggakan dalam ajang GTK," kata kepala dinas Pendidikan Pidie Jaya, Saiful MPd, Rabu 9 Mei 2018.
Lanjutnya, GTK merupakan salah satu ajang yang mendorong Motivasi, Dedikasi, Loyalitas, dan Profesionalisme Guru dan Tenaga Kependidikan yang diharapkan akan berpengaruh Positif pada kinerja dan prestasi di Era Global ini.
Inilah mereka wakil dari Pidie Jaya yang akan mewakili Aceh dikancah Nasional:
Nurhayati, MPd juara kepala sekolah Berprestasi jenjang SD.
Imzinaryani, SPd juara 1 Guru Berprestasi jenjang SMP.
Asnawi, SPd juara guru terpencil jenjang SD.
Hamidah, SPd juara II juara kepala sekolah jenjang SMP.
Isfandiar, MPd juara III Pengawas berprestasi jenjang SMP.
Darnila, AMd juara Guru Berprestasi jenjang SD.
Fitriani, AMd juara III Tenaga kepustakaan SMP berprestasi. (KH)
Via
Pidie Jaya