News
Wakapolda Aceh Tutup Pameran Aceh Police Expo 2
ATJEH NET, BANDA ACEH -
Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Drs Supriyanto Tarah M M menutup pameran Aceh Police Expo 2, yang telah berlangsung selama 5 hari di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh.
Penutupan pameran, Senin malam (9/7), turut dihadiri oleh Irwasda, para Pejabat Utama, para Kapolres, personil Polda Aceh, para pejabat instansi terkait dan disaksikan berbagai lapisan masyarakat lainnya.
Penutupan even diawali, pembacaan pemenang hadiah utama berupa sepeda motor, dilanjuti pengundian doorprize lainnya oleh Wakapolda Aceh dan dimeriahkan penampilan penyanyi Rafli Kande serta hiburan lainnya.
Selain itu, juga turut dipertunjukkan testimoni masyarakat dari berbagai profesi menyampaikan opininya tentang seputaran pelaksanaan pameran Aceh Police Expo 2 yang digelar sejak 5 hingga 9 Juli 2018.
Wakapolda menyampaikan, pergelaran expo kali ini kita telah menyaksikan berbagai pementasan dan gambaran serta pengenalan tentang fungsi dan alat-alat khusus kepolisian, dengan harapan masyarakat lebih memahami berbagai bidang dan fungsi kepolisian.
"Berbagai instansi pemerintah dan swasta juga telah menampilkan kreatifitas dan inovasi dari masing-masing bidang dan daerahnya melalui produk-produk usaha kreatif dengan memberdayakan potensi dan komoditi lokal yang ada.Oleh sebab itu, diharapkan akan dapat lebih mendekatkan masyarakat dengan Polri dan seluruh jajaran pemerintahan sehingga terjalinnya kemitraan dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat", kata Wakapolda.
Penutupan Aceh Police Expo 2 kali ini, juga diisi dengan kegiatan zikir akbar dan nonton bareng piala dunia serta pementasan seni tari dari masing-masing daera, kegiatan ini dilaksanakan untuk memupuk kecintaan terhadap seni budaya daerah dan nasional, sehingga akan menggugah kepedulian untuk selalu memelihara dan melestarikan budaya nasional yang dimiliki oleh masyarakat Aceh.
Wakapolda juga mengucapkan, selamat kepada para peserta Expo yang telah terpilih menjadi stand terbaik di Masing-masing kategori.
"Saya yakin dan percaya semua telah berupaya semaksimal mungkin untuk menampilkan yang terbaik, namun kepada semua peserta yang belum terpilih jangan berkecil hati, akan tetapi jadikan pengalaman kali ini untuk evaluasi pada kesempatan yang akan datang," ungkapnya Wakapolda lagi. (Ulan)
Via
News