Group WA Jakarta Menyerahkan Sumbangan untuk Pembangunan Masjid Madinah

PIDIE JAYA --- Masyarakat Aceh yang berada di Jakarta menyerahkan bantuan pembangunan Masjid Madinah melalui kesatuan Wa Group, Jum'at 10 Agustus 2018.

Bantuan senilai Rp.257.000.000 diserahkan oleh Tgk Rusdy perwakilan WA Group dan diterima panitia Masjid Muhammad Hasan Yusuf yang disaksikan Bupati dan Wakil Bupati.

Masjid Madinah terletak di Desa Dayah Krud, Meurah Dua, Pidie Jaya hancur pasca gempa 2016 lalu sampai saat ini  pembangunanya sebatas pondasi  sudah menghabiskan Rp 320.000.000.

Semen sebanyak 3228 sak semua biaya tersebut dari swadaya masyarakat, kata M Hasan Yusuf.

"Masjid Madinah rencananya akan dibangun dengan ukuran 26x24M diperkirakan menelan biaya sekitar Rp.6,4 Milyar lebih" ujar panitia.

Bupati H. Ayyub Abbas didampingi Wakil Bupati H. Said Mulyadi mengatakan pemerintah telah mengalokasikan anggaran belanja daerah tahun 2019 untuk pembangunan masjid Madinah sebesar Rp 3,8 Milyar.

"Pemerintah telah menganggarkan dana tersebut yang bersumber dari belanja daerah, Inya ALLAH  2019 bisa digunakan," kata Waled sapaan wakil bupati.

Terkait keterlambatan bantuan dari pemerintah Wakil Bupati  mengatakan bukan terlambat seperti sama - sama kita tau ratusan Masjid  hancur  yang harus kita upayakan pembangunannya  untuk saat ini sudah selesai dibangun sebanyak 13 buah masjid.

Dalam acara penyerahan bantuan dari Wa Group dihadiri Bupati, Wakil Bupati kepala BNPB, kadis Syariat Islam, panitia masjid juga tokoh masyarakat setempat. (kh)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru