IGI Pidie Jaya Laksanakan Workshop Sagusaku dan Sagusata

PIDIE JAYA --- Ikatan Guru Indonesia Pidie jaya melaksanakan Workshop Satu guru satu buku (Sagusaku) dan satu guru satu cerita (Sagusata), Rabu (15/08/2018) di sekolah SMPN 2 Meureudu.

Acara tersebut dibuka langsung oleh kepala dinas Pendidikan Pidie jaya Saiful M.Pd dengan peserta dari berbagai kalangan guru se Pidie jaya sebanyak 65 peserta dengan pemateri Diana masdik, coach Sagusaku Nasional. 

Kepala dinas pendidikan pidie jaya mengatakan, Menulis itu harus lillahitaala, guru itu harus kreatif dan inovatif.

Asnawi M.Pd ketua Ikatan Guru Indonesia (IGI) kabupaten Pidie Jaya sekaligus Ketua Panitia mengatakan alhamdulillah kegiatan ini terlaksana sebagimana mestinya sesuai agenda yang telah ditetapkan dan semoga apa yang di sampaikan oleh pemateri terserap dan terimplementasi bagi peserta tersebut. 

Harapan dari workshop ini dapat memotivasi guru guru dalam menuang ide untuk memulai menulis. (Kh)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru