Pidie Jaya
Wakil Bupati Menyerahkan Becak Motor untuk Tuna Daksa
PIDIE JAYA --- Dinas sosial Propinsi melalui Pemkab menyerahkan bantuan becak bermotor (Bentor) kepada penyandang cacat fisik (Tuna Daksa) di Kediaman Wakil Bupati, Meureudu, Pidie Jaya, Kamis (13/09/2018).
Wakil Bupati Pidie Jaya H.Said Mulyadi, SE MSi dalam sambutannya mengatakan, Pidie Jaya masih tergolong Kabupaten yang miskin oleh karena itu pihak pemerintah terus berusaha untuk meminilisir angka kemiskinan tersebut.
"Melalui bantuan yang diberikan pemerintah kami harapkan kepada saudara - saudara bisa digunakan sebaik mungkin untuk mencari nafkah membiayai rumah tangga juga membiayai pendidikan anak - anak kita juga harus bersyukur hari bisa mendapatkan bantuan sedang saudara - saudara kita yang senasib belum menerima oleh karena itu sekali lagi gunakan sebaik mukin apa yang telah diberikan oleh pemerintah," harap Waled sapaan akrab untuk Wakil bupati.
Sementara Perwakilan dinas Sosial Propinsi mengatakan jumlah keseluruhan becak motor untuk tuna Dakda Pidie Jaya 19 unit dipriotaskan pada kereka yang Produktif atau yang memiliki pekerjaan jadi dengan adanya bantuan tersebut bisa meningkatkan penghasilannya.
Sufriadi (27) Salah satu penyandang cacat fisik sejak lahir warga Pante Raja pada TheatjehNet mengatakan, selama ini saya berjualan bakso bakar menggunakan becak tua itu pun modal dari pinjaman ke Bank.
"Alhamdullilah sekarang pemerintah sudah memberikan yang baru bisa tambah semangat, tambah giat dan bisa menambah pendapatan buat saya dan keluarga," ujarnya.
Dengan penuh haru dan kepolosan Sufriadi berujar, semoga wakil Bupati panjang umur dan sukses selalu melalui Waled kami bisa menikmati bantuan ini Aamiiin. (kh)
Via
Pidie Jaya