Jelang Maulid, Forum Keuchik dan Masyarakat Peudada Inisiatif Buat Maulid Akbar

BIREUEN - Puluhan Tokoh masyarakat Kecamatan Peudada,terdiri Para Unsur Muspika Kecamatan Peudada, Imum Syik Mesjid Peudada, Imum Mukim, dan seluruh para Sekdes 52 Gampong Se Kec-Peudada melakukan rapat musyawarah pelaksanaan Maulid Akbar 12 Rabiul Awal, 1440 Hijriah.

Hal tersebut disampaikan Pengurus Asosiasi Keuchiek Kecamatan Peudada Ir Hurriman kepada media, setelah selesai agenda rapat maulid akbar di Aula Kantor Camat Peudada, Rabu (31/10). 

Kegiatan tersebut dihadiri Wakil Ketua DPRK Bireuen, Drs Muhammad Arif Andepa, dan Camat Peudada Drs Zamzami, Perwakilan Polsek dan Koramil Peudada serta Tokoh Muda Masyarakat Peudada, Iqbal PAKAR Bireuen.

Menurut Ir Hurriman, Asosiasi Keuchik Peudada sudah sepakat melaksanakan Hari Besar Islam yang jatuh pada hari Selasa (20/11) di Mesjid Baitunnur Kecamatan Peudada, sebagai momentum memperingati lahirnya Nabi Besar Muhammad Saw dalam memperbaiki Akhlak Manusia.

Acara ini merupakan inisiatif para Keuchiek Se- Peudada melalui kerjasama yang baik dengan Iuran dari dana sumbangan dari segenab masyarakat Peudada, Baik yang berada di Peudada atau diluar Kecamatan Peudada secara ikhlas.

Asosiasi Keuchiek Peudada, meminta kepada segenap elemen  Tokoh Masyarakat Peudada supaya bisa mempererat tali silahturahmi dengan masyarakat Peudada pada momentum Maulid Nabi Besar Muhammad Saw, dengan turut mengundang Anak Yatim Piatu serta telah kita bentuk susunan struktur pengurus kepanitian yang dipercaya sebagai ketua pelaksana Maulid Akbar Syarifuddin, SP, MSM, Keuchiek Gampong Meunasah Mesjid.

"Mari kita kuatkan persatuan dan kesatuan seluruh elemen masyarakat Peudada dalam momentum Maulid Akbar ini, supaya bisa menghilangkan segala bentuk perbedaan dalam mencari persamaan pandangan dalam menyukseskan Agenda Maulid Akbar ini," tambahnya.

Lanjutnya, kedepan Maulid Akbar ini agar bisa menjadi agenda kegiatan tahunan Asosiasi Keuchiek Se Kecamatan Peudada dalam memperingati Hari Hari Besar Islam. (Iq)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru