Wakil Bupati Gayo Lues Buka Sidang Paripurna DPRK Tentang Rancangan APBK 2019

GAYO LUES - Wakil Bupati Gayo Lues, H.Said Sani mengikuti sidang paripurna DPRK Gayo Lues Tentang Rancangan Anggaran Belanja Kabupaten Tahun Anggaran 2019. Sidang paripurna ini bertempat di Ruang Sidang Gedung DPRK Gayo Lues, Selasa (27/11/2019).

Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Gayo Lues, H. Said Sani membacakan sambutan Bupati Gayo Lues yang berbunyi, "Terimakasih kami ucapkan kepada pimpinan DPRK yang telah bersedia mengadakan sidang paripurna Tentang Rancangan APBK untuk Tahun 2019. Ada tiga hal yang perlu menjadi perhatian kita bersama yaitu, Satu peningkatan sumberdaya manusia. Dua menurunkan tingkat kemiskinan. Tiga meningkatkan perekonomian Daerah. Kemudian ada juga beberapa hal yg perlu kita realisasikan dan dibahas dalam sidang ini diantaranya, penerapan Syariat Islam, mutu pendidikan, peningkatan perekonomian masyarakat, kerjasama internasional, PBB, dan sebagainya.

Rancangan APBK 2019 ini merupakan upaya strategis pemerintah daerah terhadap pengesahan dan persetujuan oleh pemerintah pusat. Dengan penghasilan daerah yang terbatas tentunya kita masih bergantung pada pemerintah pusat. APBK 2019 beracuan pada Money of Programs. Dimana setiap anggaran harus terprogram secara rinci.

Dalam sidang ini juga harus dibahas mengenai kerjasama pemerintah dengan PT.Bank Aceh dan Koperasi Tawar Sejuk. Selanjutnya mengenai pengelolaan wilayah gang tengah juga harus dibahas mengenai biaya pembebasan lahan atau tanahnya. Dengan tujuan kemajuan serta penataan dan peremajaan kota kabupaten agar yang lebih indah dan layak." Disampaikan Said Sani.

Sementara itu sebagai pembuka Ketua DPRK Gayo Lues, H.Ali Husin menyampaikan bahwa, "Sidang Paripurna ini berpedoman kepada keputusan DPR RI atau DPR Pusat dan Peraturan dan Qanun Wilayah Aceh serta Peraturan Daerah yang telah disepakati.

Rancangan APBK yang akan kita sidangkan hari ini sudah dibahas dengan setiap SKPK. Dan mudah mudahan semua dapat tertampung dalam APBK Thun 2019 nanti. Untuk itu, marilah kita berusaha  meletakkan pembangunan ini agar bisa sejajar dengan kabupaten lain di wilayah Aceh. Terutama mengenai tingkat kemiskinan. Kami juga berharap kepada rekan rekan anggota dewan agar bisa memperhatikan mengenai hal tersebut." Kata Ali Husin.

Tampak hadir dalam Sidang Paripurna tersebut, Wakil Bupati Gayo Lues, H.Said Sani, Ketua DPRK Gayo Lues, H.Ali Husin, Anggota Forkopimda, para Anggota DPR, Sekda Gayo Lues, Asisten II, Para Kepala SKPK, ISM1, dan para undangan.(kamsah galus)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru