Kecamatan Putri Betung Berduka Puluhan Rumah Hanyut Diterjang Banjir

Camat putri betung Muhammad jon Spd (pakai topi) bersama warga melihat kondisi bajir 
Blangkejeren - Curah hujan yang sangat curam di seluruh wilayah kecamatan Puteri Betung kabupaten gayo lues, Kamis Malam (13/12) membuat sungai meluap yang mengaliri di sepanjang Kecamatan mengakibatkan puluhan  rumah warga di beberap  desa mengalami kerusakan dan sebagian ikut dibawa aliran sungai, Ka.

Camat kecamatan putri beting Muhammad jon Spd,saat di hubungi melaui selulernya mengatakan, untuk sementara puluhan rumah dari beberpa desa seperti Marpunge pekan ,serkil desa Tetumpun rumah warga di terjang derasnya air sungai yang membuat warga harus mengungsi ketempat yang lebih aman. Hingga saat ini belum diketahui korban jiwa dan kerusakan yang dialami warga tersebut.

Bukan hanya itu camat juga menjelaskan,, ganasnya air sungai ini mengakibatkan Jembatan Gantung yang ada di desa Marpunge Hancur berantakan,  jembatan yang desa Marpunge Titi juga ikut terkena imbas dari ganasnya air sungai ini, jembatan Pintu Gayo juga mengalami hal yang sama, dan terakhir jembatan yang ada di kampung Siongal-ongal dikabarkan juga ikut diterjang ganasnya air sungai ini. 

Selain itu ganasnya air sungai juga ikut memporak porandakan Mushola kampung Marpunge Pekan yang membuat hampir semua isi Mushola ikut dibawa air dan Pesantren Safinatussalamah juga ikut tergenang air sungai ini yang menenggelamkan beberapa ruanganan yang ada di pesantren tersebut.

Hingga saat ini saya belum dapat mengkomfirmasi rumah siapa saja yang mengalami kerusakan parah jelasnya (kamsah)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru