News
Bupati Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional Ke -35 Kabupaten Gayo Lues
BLANGKEJEREN - Bupati Gayo Lues H.Muhammad Amru bersama Ibu Hj, Hartati Djahar, hadiri pelaksanaan Hari Anak Nasional ke - 35 di Gedung Bale Musara, Sabtu (24/8/2019).
"Khususnya masyarakat Gayo Lues dapat memperhatikan perkembangan anak dan berikan perlindungan," harap Bupati, di hadapan peserta wali anak yang turut meramaikan gedung Bale Musara.
Karena, anak merupakan generasi muda penerus bangsa, tentunya itu menjadi tanggung jawab semua dalam menciptakan generasi yang tangguh dan berkarakter. Peringatan ini juga merupakan salah satu Visi dan Misi terhadap tercapainya Hak Anak sebagai generasi penerus bangsa.
Dikatakannya, anak juga harus dibimbing dalam keterampilan, kemandirian dan kreativitas serta kesehatan jasmani dan rohaninya. Sehingga tercipta generasi yang terampil dan kreatif. Setiap anak berhak mendapatkan pendidikan agama dan umum serta bermoral tinggi. Setiap anak berhak mendapatkan kebutuhan sesuai jasmani dan rohaninya.
"Mari kita asah kemampuan anak sesuai bakat yang dimilikinya. Kami selaku Pemerintah berkomitmen akan mewujudkan harapan dari forum Anak Seribu Bukit yang telah disampaikan tadi. Minimal kita akan ciptakan taman untuk anak bebs bermain. Kepada setiap keluarga di Gayo Lues kami berharap dapat memperhatikan perkembangan anak dan meningkatkan perlindungan terhadap anak," sebut Bupati.
Memperhatikan pendidikan anak juga berarti ikut meningkatkan kewibawaan keluarga. Kemudian kepada orang tua khususnya ibu, juga sangat berperan penting dalam perlindungan dan perhatian hingga pendidikan terhadap anak. Semoga dengan perhatian kita terhadap generasi muda Gayo Lues, kedepan kita dapat mengejar ketertinggalan kita. Selain itu setiap kita bertanggungjawab dengan generasi muda atau anak yang ada dilingkungan kita, maka kita juga harus memperhatikan perilaku anak disekitar kita walaupun dia anak orang lain. Kemudian kembali kami ingatkan agar lebih mengutamakan pendidikan agama dan Al Qur'an kepada anak disamping pendidikan yang lainnya.
Sebab anak juga tempat kita kelak menitipkan apa yang kita miliki. Dan anak pula yang dapat membantu kita diakhirat kelak. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua." Kata Amru.
Kepala Dinas P3AP2KB Gayo Lues, Yusnidar,SE. Menyampaikan bahwa, "Kepedulian seluruh bangsa Indonesia terhadap perlindungan terhadap anak. Kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi kita semua sebagai rakyat Indonesia bahwa betapa pentingnya perlindungan terhadap anak sebagai generasi penerus bangsa, sehingga kita bersama bisa menghasilkan karakter anak yang kuat dan menciptakan generasi yang tangguh kedepan.
Kembali kami laporkan bahwa saat ini kita sudah memiliki Forum Anak yang bernama Forum Anak Seribu Bukit. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari bertempat di gedung bale Musara Gayo Lues. Dengan Tema, "Kualitas Keluarga Perlindungan Anak". Dalam Kegiatan ini kami mengadakan Perlombaan Antar sekolah yakni, perlombaan Rangking 1 dan lomba senam genre. Harapan kami kita semua dapat memberikan tanggung jawab kita bersama terhadap perlindungan anak." Kata Yusnidar.
Ketua Forum Anak Seribu Bukit, Amalia juga melaporkan bahwa,
"Pada kesempatan ini kami laporkan sedikit kegiatan yang telah kami laksanakan di tahun tahun terakhir ini.
Pertama Penggalangan dana untuk anak penderita kanker di kecamatan Pining. Kedua kegiatan Ramadan ala Fasbuk. Ketiga acara Merdeka ala Fasbuk. Keempat mengirimkan duta anak Gayo Lues dalam memperingati Hari Anak Nasional di Sulawesi Selatan. Kelima Mengikuti HAN Provinsi Aceh dan Alhamdulillah Kami mendapatkan penghargaan terbaik. Kemudian kami selaku Forum Anak dalam kesempatan ini juga ingin menyampaikan permintaan kami, anak anak Gayo Lues wajib sekolah 12 Tahun. Pemerintah wajib mendukung pendidikan anak. Kemudian kami berharap pemerintah dapat menyediakan lahan dan sarana untuk anak, mulai dari taman bermain hingga lokasi yang layak anak. Sehingga seperti harapan kami pada Tahun 2020 Kabupaten Gayo Lues dapat menjadi Kabupaten yang layak anak." Kata Amalia.
Tampak hadir dalam Acara Peringatan Hari Anak Nasional ke-35 Kabupaten Gayo Lues. Bupati Gayo Lues H.Muhammad Amru. Para Anggota Forkopimda. Sekda Gayo Lues H.Thalib,S.Sos. Kadis P3AP2KB Gayo Lues Yusnidar,SE. Ketua PKK Gayo Lues Hj.Hartati Amru. Ketua Darmawanita Gayo Lues Hj.Masdalena Thalib. Para kepala SKPK. Para Guru. Para siswa siswa SD dan SMP sederajat.(kamsah galus)
Via
News