Pengurus PGRI Gayolues Silaturrahmi dengan Kakankemenag

BLANGKEJEREN - Pengurus PGRI Kabupaten Gayo Lues melakukan pertemuan dan sekaligus Siraturrahmi dengan Kakankemenag Kabupaten Gayo Lues Drs H Amrun Saleh di dampingi kasipendis Amiruddin SE,AK berlangsung di kantor kemenag setempat pada Rabu (20/01/2021).

Ketua PGRI Kabupaten Gayo Lues Muhammad Yusup Spd, meminta kepada Kakankemenag untuk dapat bersinergi brsama PGRI dalam memajukan pendidikn dan kesejahteraan guru-guru di Kabupayen Gayo Lues.

Kakankemenang menyambut baik maksud kedatangan PGRI dan mengharapkan PGRI dapat mengurus seluruh guru melalui program yang menyentuh guru langsung, menjembatani setiap permasalahan yg terjadi di kalangan guru sehingga guru merasakan kehadiran PGRI di tengah tengah guru.

PGRI dapat mengayomi guru, melindungi dan ikut memperjuangkan hak-hak guru di Kabupaten Gayo Lues, harapannya

Kakankemenag mengucapkan terimakasih kepada PGRI Kabupaten Gayo Lues telah melibatkan guru guru di lingkungan Kemenag.(kamsah Galus)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru