News
Ners Rody Isi Motivasi pada Kegiatan DWP PUPR Banda Aceh
BANDA ACEH - Ners Rody Motivator ( NRM ) Menghadiri Undangan Narasumber Pada Acara Arisan Dharma Wanita Persatuan ( DWP ) Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang ( PUPR ) Kota Banda Aceh.
Dengan Tema, DWP Dorong Peran Wanita Dalam Pembangunan Bangsa.
Dalam Paparannya Ners Rody Menjelaskan
Sesuai dengan perkembangan kebutuhan, eksistensi Dharma Wanita Persatuan (DWP) harus diperkuat agar memiliki peran yang signifikan dalam upaya menciptakan sumber daya manusia Indonesia yang unggul,.
Sebagai wadah istri Aparatur Sipil Negara (ASN), DWP diproyeksikan sebagai organisasi yang mendukung pelaksanaan tugas para suami untuk meningkatkan kinerja, Di tangan Dharma Wanita Persatuan, citra positif ASN dapat terus ditingkatkan,.
Lanjut Ners Rody , Dharma Wanita dapat menjadi penyambung lidah keluhan-keluhan masyarakat sekaligus juru bicara informal pemerintah, Anggota DWP diminta untuk mau mendengar keluhan-keluhan masyarakat yang dipandang penting dan perlu untuk ditindaklanjuti.
Keluhan tersebut bisa disampaikan kepada para suami masing-masing agar dapat menjadi bahan perbaikan penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan, Para anggota DWP diharapkan bisa membantu peran suami sebagai abdi negara, sebagai juru bicara pemerintah yang informal,.
Sehingga, informasi yang diperoleh masyarakat merupakan informasi yang terpercaya dan dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya, tutup Ners Rody.
Via
News