Sport
Danrem Bayu Permana Serahkan Trophy Piala Kasad Kepada Tim Al Azhar FC
Lhoksukon – Trophy Piala Kasad Liga Santri PSSI 2022 Regional Korem 011 Lilawangsa menjadi milik Tim kuat Al-Azhar FC Aceh Utara setelah mengawahkan tim lawannya Darul Yakin FC Kota Lhokseumawe dengan skor 2-1 pada fase final di stadion Krueng Mane, Cot Seurani, Kecamatan Muara Batu, Kabupaten Aceh Utara, Aceh.
Hadiah Trophy dan uang tunai diserahkan langsung oleh Komandan Korem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Bayu Permana kepada Tim kesebelasan Al-Azhar FC Aceh Utara setelah pertandingan final.
Piala Kasad liga santri turnamen terbesar di jagat raya untuk cabang olahraga sepak bola. Turnament ini baru pertama kali digelar di seluruh provinsi Indonesia, khususnya pada bulan Agustus Tahun 2022 satuan Korem 011/Lilawangsa.
Komandan Korem 011 Lilawangsa Kolonel Inf Bayu Permana mengatakan, Tim Al Azhar FC Aceh Utara selanjutnya akan mewakili Korem 011/Lilawangsa melawan regional Korem 012/ Teuku Umar, Kodim 0101/BS dan Tim binaan Kodam Iskandar Muda yang akan digelar di Banda Aceh dalam waktu dekat.
Selain itu, Kolonel Inf Bayu Permana menyebutkan, nantinya mereka akan mewakili Kodam Iskndar Muda dikirim ke jakarta, menurut Danrem, nantinya mereka diproritaskan menjadi pemain-pemain Timnas Nasional yang dipilih oleh PSSI, kemudian nantinya jika dari mereka ingin menjadi TNI, tentunya akan diproritas oleh TNI AD.
Sebelumnya, Tournament Piala Kasad yang berlangsung selama 4 hari tersebut, diikuti sebanyak 10 Tim kesebelasan santri dayah dari berbagai daerah Kabupaten Kota di jajaran Korem 011 Lilawangsa, Provinsi Aceh. membidik fase final.
Setelah masing-masing Tim kesebelasan dipertemukan, Tim kuat Al-Azhar FC Aceh Utara dan Tim kesebelasan Darul Yakin FC Kota Lhokseumawe melaju ke babak Final.
Tim kuat Al-Azhar FC Aceh Utara berhasil mengalahkan kesebelasan Darul Yakin FC Kota Lhokseumawe dengan skor 2-1 dalam laga final Liga Santri Piala Kasad Regional Korem 011 Lilawangsa, Tim Al-Azhar FC Aceh Utara sebagai juara satu dan akan me
Pertandingan antara dua klub santri ini berlangsung seru juga turut disaksikan Ribuan penonton yang merupakan pendukung dari kedua tim.
Via
Sport