Santuni 45 Anak Yatim, FDM Bekerja Sama dengan Syekh Coffee Lhokseumawe
LHOKSEUMAWE - Forum Dai Milenial (FDM) menggelar sejumlah program dakwah selama bulan suci ramadhan. FDM yang bekerja sama dengan Syekh Coffee Lhokseumawe menggelar acara santunan untuk 45 anak yatim di sekitaran gampong menasah mesjid.
Kegiatan ini dibarengi dengan kajian milenial dan buka puasa bersama dengan mengusung tema "Konsep Modern Menimba Ilmu, Menuju Milenial Bermutu."
Ketua umum FDM yang akrab disapa Akbar Miswari mengungkapkan rasa haru dengan terlaksananya acara tersebut.
"Dibulan yang penuh berkah ini kami sangat berbahagia bisa menyaksikan senyuman dari adek-adek kami anak yatim yang telah disantuni dalam serangkain acara kajian milenial, semoga hal ini bisa membawa kebarkahan bagi majunya FDM dimasa depan," ungkap kanda Akbar.
Sementara itu, founder Syekh Coffee Lhokseumawe Teuku M. Mutasar juga menyampaikan rasa terimakasih kepada semua pihak yang ikut berkontribusi dalam terselenggaranya acara yang mulia ini.
"Terima kasih kepada masyarakat gampong, pengurus FDM Aceh, juga teman-teman sponsorship yang telah menyumbangkan pikiran, tenaga, dan dana untuk menyelenggarakan acara ini," ujar Nyak Syekh.
Kegiatan Ini didukung oleh D'Legend Rostery Atjeh Coffee dan Syekh Coffee, Nestle area Lhokseumawe dan sponsor lainnya.