Wakapolres Lhokseumawe Hadiri Upacara Kirab Obor PON XXI, Dukung Semangat Olahraga dan Persatuan


LHOKSEUMAWE - Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Lhokseumawe, Kompol Dedy Darwinsyah, SE., MM, turut hadir dalam upacara Kirab Obor Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI yang digelar di halaman Kantor Walikota Lhokseumawe pada Selasa (3/9/2024).

Kehadirannya mewakili Kapolres Lhokseumawe menjadi bagian dari dukungan penuh Polres Lhokseumawe terhadap suksesnya acara tersebut, yang menjadi simbol persatuan dan kebanggaan nasional.

Upacara yang berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 11.00 WIB ini dihadiri oleh sekitar 300 peserta, termasuk para pejabat pemerintahan, TNI-Polri, dan tokoh masyarakat. Prosesi kirab dimulai dengan kedatangan para pelari pembawa obor yang mengawali rangkaian acara. Obor yang diarak melalui beberapa titik penting di kota Lhokseumawe tersebut menjadi pusat perhatian masyarakat yang antusias menyambutnya.

Kompol Dedy Darwinsyah, dalam kesempatan ini, turut menyaksikan penyerahan obor oleh pasukan kirab kepada Inspektur Upacara, yang kemudian dilanjutkan dengan penyalaan tungku Api PON sebagai simbol dimulainya perhelatan olahraga nasional tersebut. Ia juga mengikuti jalannya upacara hingga pelepasan kembali obor kepada tim pelari untuk melanjutkan perjalanan ke destinasi berikutnya.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S I.K. melalui Wakapolres Lhokseumawe Kompol Dedy Darwinsyah, SE, MM mengatakan, Partisipasi Polres Lhokseumawe dalam acara ini merupakan bentuk dukungan kami terhadap penyelenggaraan PON XXI.

Kami berharap ajang ini dapat memupuk semangat persatuan, sekaligus memotivasi generasi muda untuk terus mengembangkan bakat olahraga mereka," ujar Kompol Dedy

Lanjutnya, Polres Lhokseumawe ikut mengawal langsung kirab obor PON tersebut, sejumlah simpang yang dilalui peserta kirab obor juga tak lepas dari pantuan petugas Polri dengan melakukan pengaturan lalu lintas guna mencegah kemacetan.

Berkat kerjasama semua pihak, termasuk pengamanan yang dilakukan oleh jajaran Polres Lhokseumawe, acara ini berjalan dengan aman, lancar dan penuh khidmat, pungkasnya.
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru