HUT FKPPI ke 46 di Aceh, Ziarah dan Gelar Maulid
BANDA ACEH - Keluarga Besar Pengurus Daerah I Ketua Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI) Aceh, melakukan ziarah Taman Makam Pahlawan Banda Aceh, Sabtu (23/11/2022).
Ketua PD I KB FKPPI Aceh Prof Dr Ir Alfiansyah Yulinur Bc, bertindak sebagai inspektur upacara ziarah, yang diikuti pengurus dan anggota, dalam kegiatan yang merupakan rangkaian memperingati HUT 46 FKPPI tahun 2024. Dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga, dan menabur bunga ke makam para pahlawan di komplek tersebut.
"Kegiatan ziarah makam pahlawan rutin kita laksanakan setiap tahun, dalam momen HUT FKPPI ke 46 tahun ini juga memberikan santunan anak yatim serta kegiatan sosial lainnya untuk memperat silaturahmi," ujar Alfiansyah.
Menurutnya, sebagai anak pejuang tentunya tetap menghormati pahlawan bangsa yang telah berjuang melawan penjajah dalam mempertahankan NKRI. Sebagai bangsa yang besar dan beradab dengan berbagai suku ras dan agama justru harus tetap solid dan kuat.
"Sebagai putra putri TNI Polri, anggota FKPPI berada di garda terdepan meneruskan perjuangan orang tua kita, untuk mempertahankan kemerdekan, menghalau gangguan terhadap kesatuan bangsa dan berkeyakinan dengan bersatu bisa mengisi kemerdekaan dengan pembangunan," ujar Guru Besar Fakultas Tehnik USK tersebut.
Selanjutnya Alfiansyah Yulinur juga melantik pengurus Biro Keluarga Besar FKPPI Aceh yang dirangkai dengan kenduri peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, di komplek Baperris, yang dihadiri perwakilan dari Kodam Iskandar Muda, Polda Aceh, serta pengurus dan anggota FKPPI Aceh.
"Semoga kedepannya Keluarga Besar FKPPI dapat terus menjalin hubungan serta dapat berkoordinasi dengan seluruh instansi terkait baik TNI-Polri maupun pemerintah daerah setempat dalam menyikapi setiap permasalahan yang berkaitan dengan kepentingan bangsa dan negara Indonesia dalam mengisi pembangunan," pungkas Alfiansyah. (*)